Skenario BDR Kelas 6 Tema 7 Subtema 1

SKENARIO PEMBELAJARAN
Kelas : 6 (Enam)
Tema : 7. Kepemimpinan
Subtema : 1. Pemimpin di Sekitarku
Semester : II (Genap)
Alokasi Waktu : 6 x 35 menit (maksimal)
Hari/ tanggal : Senin, 31 Januari 2022
_______________________________________
PPKN
3.1 Menganalisis penerapan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari
4.1 Menuliskan hasil analisis pelaksanaan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
Ilmu Pengetahuan Alam
3.7 Menjelaskan sistem tata surya dan karakteristik anggota tata surya.
4.7 Membuat model sistem tata surya.

Tujuan Pembelajaran
Setelah menyimak video dan penjelasan dari Bapak/ibu guru, peserta didik diharapkan dapat menerapkan nilai-nilai yang terkandung dalam sila ke 1 Pancasila dalam kehidupan sehari-hari; mengenal sistem tata surya;

Kegiatan 1
Assalamualaikum, Apa kabar Ananda semua? Semoga Ananda semua dalam keadaaan sehat dan bersemangat.

Hari ini kita BDR kembali karena ada anggota sekolah terpapar covid19. Untuk mencegahnya, sementara Kita belajar dari rumah dulu ya. Oleh karena itu kalian harus lebih perketat protokol kesehatan dimanapun berada. 

Pagi ini kita akan membahas materi
pembelajaran mengenai penerapan nilai Pancasila sila ke-1. Bunyi sila “Ketuhanan Yang Maha Esa”, mengandung makna bahwa kita sebagai bangsa Indonesia mengakui Tuhan sebagai pencipta alam beserta isinya. Berketuhanan Yang Maha Esa merupakan syarat mutlak bagi seluruh warga negara, tak terkecuali untuk para pemimpin bangsa. Seorang pemimpin,haruslah seseorang yang mengakui adanya Tuhan Yang Maha Esa. Dalam Sila ke-1 Pancasila, terkandung nilai-nilai luhur sebagai pedoman dalam melaksanakan kehidupan berbangsa dan bernegara.

Apa saja nilai-nilai yang terkandung dalam sila ke-1 Pancasila?. Untuk lebih jelasnya, silakan disimak video pada link berikut ini. Jangan lupa untuk mencatat materi agar Ananda dapat mempelajarinya lebih lanjut.


Bagaimana pendapat Ananda dengan penjelasan pada video tersebut, mudah dipahami bukan? Untuk lebih jelasnya lagi, dengarkan juga penjelasan dari Bapak/Ibu
Guru ya. 

Sebagai evaluasi, Ananda kerjakanlah soal-soal yang terdapat di akhir video. Kalian bisa mengulang kembali video tersebut untuk lebih memahami materi.
Kerjakan dengan penuh semangat dan rasa tanggung jawab yang tinggi. Bila sudah selesai, laporkan kepada Bapak/Ibu guru.

Terima kasih Kepada Ananda semua yang mengerjakan dengan tekun dan bersemangat. Salam sehat dan semangat!!

Kegiatan 2
Tata surya dalah kumpulan benda langit yang terdiri atas sebuah bintang yang disebut matahari, dan dikelilingi oleh planet, dan semua benda langit lainnya. Planet yang berada pada sistem tata surya
berjumlah delapan. Planet-planet tersebut selalu berotasi pada porosnya dan berevolusi mengelilingi matahari. Kajian tentang tata surya, sudah banyak dilakukan oleh banyak pemimpin dunia dengan mengerahkan kemampuan para ilmuwan dan tekhnologi yang dimilikinya. Banyak hal yang bisa dipelajari dan dijadikan bahan penelitian tentang
sistem tata surya ini.

Hal-hal apa saja yang bisa kita pelajari pada sistem tata surya? Agar Ananda mendapatkan informasi yang lebih jelas mengenai hal tersebut, silakan disimak video pada link berikut ini. Jangan lupa untuk mencatat materi agar Ananda dapat mempelajarinya lebih lanjut.


Bagaimana pendapat Ananda dengan penjelasan pada video tersebut, mudah dipahami bukan? 

Nah, Sebagai evaluasi sekarang ananda kerjakanlah soal- soal pada link berikut ini!
1. Apa yang dimaksud dengan tata surya!
2. Mengapa planet-planet dan benda langit lainnya bisa beredar mengelilingi matahari ?
3. Mengapa planet venus sering disebut bintang pajar atau bintang kejora?
4. Sebutkan ciri-ciri planet Mars!

Anak-anak hebat, pembelajaran hari ini telah usai. 

Ananda yang hebat. Jangan lupa, untuk tetap menjaga kesehatan kalian ya. Mari kita akhiri kegiatan belajar hari ini dengan membaca doa sesudah belajar. 

Terima kasih, sampai jumpa besok!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Apresiasikan partisipasi anda dengan like atau komentar setelah mendownload laman ini. Terima kasih atas partisipasinya.