SKENARIO PEMBELAJARAN
Kelas : 5 (Lima)
Tema : 3 (Makanan Sehat)
Sub Tema : 3 (Pentingnya Menjaga Asupan Makanan Sehat)
Semester : I (Ganjil)
Alokasi Waktu : 120 menit
Hari/ tanggal : Selasa, 5 Oktober 2021
______________________________________
Tujuan Pembelajaran
Setelah menyimak video peserta didik dapat menjelaskan penerapan Pancasila sila keempat dan kelima yang telah
dilakukan di lingkungan masyarakat dengan percaya diri dan menggambar komik tentang merawat organ
pencernaan dengan percaya diri.
Kegiatan 1
Assalamualaikum, Apa kabar Ananda semua?
Semoga Ananda dalam keadaaan sehat dan bersemangat.
Nilai-nilai pancasila dalam sila kelima adalah kita harus menghindari sikap boros, gaya hidup yang mewah, dan tidak melakukan perbuatan yang merugikan kepentingan umum.
Apa saja contoh penerapan Pancasila sila keempat dan kelima di lingkungan masyarakat?
Mari kita simak video pada tautan berikut untuk lebih jelasnya!
Selanjutnya tugas ananda adalah, Tuliskan hal-hal yang telah kamu lakukan di lingkungan masyarakat yang sesuai dengan sila keempat dan kelima Pancasila!
Setelah selesai kirim tugas dalam bentuk foto lalu kirim ke WAG kelas ataupun classroom.
Kegiatan 2
Terimakasih Ananda telah mengirimkan tugas pertamanya, kalian memang hebat!
Apakah kalian suka membaca komik? Komik adalah cerita bergambar yang disajikan secara menarik. Sebagian besar isi cerita dalam komik disajikan dalam
bentuk gambar. Meskipun demikian dalam komik juga disajikan bahasa tulis dalam bentuk narasi pengantar maupun bahasa langsung.
Mari kita pelajari lebih lengkapnya dengan melihat video pada pada tautan berikut ini!
Sekarang mari kita membuat komik tentang pemeliharaan organ pencernaan . Gambarlah dengan rapi dan berikanlah warna yang indah agar terlihat menarik, kemudian fotokan hasilnya dan kirimkan ke WAG kelas atau classroom!
Anak-anak hebat, pembelajaran hari ini telah usai.
Salam!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Apresiasikan partisipasi anda dengan like atau komentar setelah mendownload laman ini. Terima kasih atas partisipasinya.