BDR Kelas 2 Tema 3 Subtema 2 Pembelajaran 6 Dilengkapi RPP Masa Darurat Terbaru

 


Assalamuallaikum wr.wb.

Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? 

Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat selalu ya. 

Mengingat kondisi daerah kita saat ini masih pandemi virus COVID-19, maka pada hari ini kita masih melaksanakan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ).

Oleh karena itu dimohon Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran, karena kita tidak libur sekolah melainkan Home Learning (HL). 

Ayah/Bunda dimohon untuk selalu mengingatkan ananda agar mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah supaya terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan Demam Berdarah. 

Terima kasih.


SKENARIO PEMBELAJARAN 

Kelas : II
Tema : 3 - Tugas Sehari-hari
Subtema : 2. Tugas sehari-hariku di sekolah
Pembelajaran : 6
Semester : I (Ganjil) 
Alokasi Waktu: 120 menit
















Tujuan Pembelajaran 
1. Peserta didik dapat membaca kalimat dengan intonasi yang tepat sesuai dengan tanda baca, dan 
2. Dapat mengurutkan nilai mata uang dengan benar. 

Alat/Media 
GCR,Whatsapp group (WAG) antara guru, orangtua, dan siswa. Jika anak yang mengoperasikan WA, maka orangtua/wali wajib mendampingi mereka. 

Bahan/Materi 
Surat Untuk Ayah dan Ibu, video cerita pasar kelas 

Penilaian 
(1) Keaktifan partisipasi, 
(2) Refleksi atas pengetahuan yang diperoleh, 
(3) Voice note, foto, atau video hasil kerja.


Kegiatan 1 

Anak-anak, hari ini tanggal 9 Oktober 2020 diperingati sebagai Hari Pos Sedunia. 

Ketika kita mendengar kata pos kita langsung teringat dengan surat. 
Namun untuk anak-anak seperti kalian, mungkin jarang sekali melihat ataupun membuat surat, karena komunikasi yang dilakukan sekarang bisa menggunakan telepon. 

Anak-anak, untuk memperingati Hari Pos Sedunia, Bapak/Ibu guru mempunyai video tentang pos dan surat. Mari kita lihat videonya. 


                               Sumber: Youtube

Setelah melihat video, kita tahu bagaimana cara membaca dengan intonasi yang benar sesuai dengan tanda bacanya. 

Sekarang, bacalah surat berikut dengan intonasi yang tepat! 
Bacalah surat ini untuk orang tua di rumah ya. 














Anak-anak boleh mengganti sebutan Ayah dan Ibu pada surat sesuai dengan panggilan untuk orang tua kalian. 
Perhatikan tanda bacanya, dan bacalah dengan intonasi yang tepat!

Janga lupa rekam pada saat kalian membacakan suratnya yaa 😊


Kegiatan 2 

Anak-anak pada video tadi kita juga sudah melihat tentang siswa yang menjual makanan dan minuman di pasar sekolah. Banyak barang-barang yang di jual di pasar sekolah. 

Jawablah soal-soal di bawah ini dengan benar! 

Perhatikan gambar ini di bawah ini!

























Bagi siswa yang tidak menggunakan smartphone simpan dulu tugasnya,nanti tunjukkan ke Bapak/Ibu guru kalau sudah masuk sekolah kembali.


RPP BDR Kelas 2 Tema 3 Subtema 2 Pembelajaran 6 👉👉👉Download


Recommended








Sumber: RPP Kelas 2 Masa Darurat Dinas Pendidikan DKI Jakarta



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Apresiasikan partisipasi anda dengan like atau komentar setelah mendownload laman ini. Terima kasih atas partisipasinya.